TTS ini nanti akan saya buat untuk memberikan informasi data pendaftaran nikah online yang ada di simkah web ke petugas KUA, dengan membaca data-data nama catin pria dan wanita yang didaftarakan , berikut tanggal nikah dan nomer pendaftarannya.
Install pyttsx3
pip install pyttsx3
Cara penggunaannya
import pyttsx3
engine = pyttsx3.init()
engine.say("I will speak this text")
engine.runAndWait()
Aplikasi ini di coba dengan menggunakan windows 10 home 64 bit, dengan default bahasa inggris dengan pilihan suara pria dan wanita, karena menggunakan bahasa indonesia maka suara yang sudah defaut tidak cocok untuk membacakan bahasa indonesia, maka kita perlu download voice/suara indonesia yang sudah di sediakan oleh windows, sayangnya baru suara laki-laki tidak ada suara wanita seperti defautnya (bahasa inggris)
Untuk bisa mengambil data nikah di simkah web anda harus memasukkan username dan password simkah web di file setting_tts.ini, berikut cara mengisi data username dan password
[SETTING]username=KUA_XXXXpassword=isi_password_andarate=125voice=1
Tool ini membaca semua data pendaftaran nikah yang berstatus belum verifikasi dimasukkan kedalam variable array kemudian di terjemahkan kedalam bentuk suara. Sebelum di bacakan satu persatu data calon pengantin pria dan wanita, ada sound pembuka dan penutup yang berupa wav file.
Setelah download, extract file download ke folder apapun, buka file setting_tts.ini masukkan username dan password simkah web, seperti contoh yang sudah di sampaikan diatas, kemudian double klik file voicedaftarnikah.exe, file ini bisa di jalankan secara otomatis dan secara periodik dengan bantuan fitur task scheduler windows. OS mininal menggunakan windows7 sp1.
catatan:
- jika terjadi error install pyttsx3 terbaru versi 2.7.1
0 komentar:
Posting Komentar